Rincian Biaya Liburan ke Singapura 3 Hari 2 Malam Agar Hemat

Mengeluarkan biaya liburan ke Singapura 3 hari 2 malam tidak harus mahal meskipun negara ini segala sesuatunya terkenal mahal. Kuncinya adalah Anda paham menempatkan prioritas dan pandai mengatur keuangan.

Dianggap sebagai negara termodern se-Asia Tenggara, Singapura punya banyak destinasi liburan yang memberikan pengalaman menakjubkan. Kabar baiknya, Anda dapat memaksimalkannya meskipun hanya dalam waktu 3 hari 2 malam dengan hemat.

Rincian Biaya Liburan ke Singapura 3 Hari 2 Malam

Rencanakan perjalanan liburan Anda ke Singapura dengan matang, mulai dari tiket pesawat hingga biaya tak terduga selama di sana. Berikut gambaran perhitungan biaya liburan ke Singapura sekaligus tips agar meminimalisir pengeluaran.

1.      Tiket Pesawat Pulang Pergi

Perkiraan biaya transport pesawat ke Singapura tergantung lokasi keberangkatan, maskapai, dan waktu pemesanan. Tiket Jakarta-Singapura biasanya mulai dari Rp 500.000-1.000.000. Jadi kalau pulang pergi membutuhkan sekitar Rp 2.000.000.

Untuk menghemat biaya liburan ke Singapura 3 hari 2 malam, Anda perlu rajin-rajin memantau harga tiket. Hal ini dikarenakan beda jam dan tanggal, maka berbeda juga biayanya.

2.      Akomodasi

Untuk akomodasi penginapan, sebaiknya pilih hotel sesuai dengan budget yang Anda miliki. Untuk kelas menengah biasanya Rp 1.500.000/malam. Jadi kalau pesan untuk 2 malam memerlukan Rp 3.000.000.

3.      Makanan

Selanjutnya, anggaran untuk makan dapat dianggarkan sebanyak Rp 600.000-1.000.000. Ada banyak kuliner di area Hawker Center lokal. Cukup alokasikan Rp 100.000 untuk sarapan, Rp 200.000 untuk makan siang dan makan malam.

Guna menekan biaya liburan ke Singapura 3 hari 2 malam, jangan gengsi untuk makan di food court atau pinggir jalan. Kebanyakan harganya lebih murah sehingga budget tidak terlalu membengkak.

4.      Hiburan dan Oleh-oleh

Hiburan adalah biaya yang Anda gunakan untuk membayar tiket destinasi wisata maupun aktivitas berlibur lainnya selama di Singapura. Biaya pengeluaran tergantung lokasi yang Anda kunjungi dan sebanyak apa belanjaan yang dibeli.

Misalnya untuk ke Universal Studio Singapore, siapkan anggaran Rp 1.000.000 untuk tiket masuk wahananya. Jika ingin menekan budget, silakan berkunjung ke tempat wisata gratis seperti Merlion Park, Marina Barrage, dan lain-lain.

Siapkan juga biaya beli SIM Card dengan harga Rp 110.000. Atau jika ingin menekan anggaran biaya liburan ke Singapura 3 hari 2 malam, bisa menyewa WiFi portabel seharga Rp 184.000/minggu.

5.      Transportasi Selama Beraktivitas

Selama masih di area Changi, semua transportasi masih gratis. Tapi saat Anda keluar dan masuk ke distrik lokal, Singapura punya banyak pilihan transportasi umum.

Anda perlu menyiapkan sekitar Rp 300.000 untuk memiliki Singapore Tourist Pass yang bisa dipakai untuk mengakses MRT, bus, taksi online, dan transportasi lain yang pakai kartu.

Rekomendasi Rental Mobil Singapura Biar Hemat Budget

Jika Anda tidak ingin ribet urusan transportasi, bisa rental mobil saja di SGCAB Rent. Kami menawarkan jenis kendaraan mobil, mini bus, dan bus yang cocok untuk liburan beramai-ramai di Singapura.

Agar pengeluaran biaya liburan ke Singapura 3 hari 2 malam Anda tidak boros, menyewa SGCAB Rent adalah pilihan tepat. Kami melayani penjemputan dari Bandara Changi ke hotel atau tempat-tempat lainnya.

Telah berpengalaman lebih dari 10 tahun dalam dunia rental mobil di Singapura, keunggulan kami adalah menerima sewa untuk waktu pendek minimal 3 jam. Kami juga melayani tengah malam sampai pagi hari.

Silakan pilih kendaraan premium sesuai budget dan kebutuhan. Kami menjamin keramahan dan profesionalitas driver dan tarif yang transparan. Dengan begitu biaya liburan ke Singapura 3 hari 2 malam tetap aman terkendali.

× Chat NOW!